
GenPI.co Jogja - Dekan Fakultas Hukum Universitas Widya Mataram (UWM) Kelik Indro Suryono menyebut kinerja Komisi Yudisial (KY) tak maksimal tanpa peran dari masyarakat.
Kelik mengatakan apabila para komisioner dan lembaga bertindak sendiri dalam mengawasi hakim, maka kinerjanya tak akan maksimal.
“KY tidak bisa maksimal fungsinya tanpa peran masyarakat,” katanya dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Jumat (18/11).
BACA JUGA: Rektor UWM: Kurikulum Perguruan Tinggi Harus Disesuaikan Zaman
Hal itu dikatkan Kelik saat workshop bertajuk Sinergitas Komisi Yudisial dan Masyarakat Dalam Meningkatkan Efektivitas Pengawasan Perilaku Hakim.
Workshop tersebut diselenggarakan oleh KY bersama Fakultas Hukum UWM, Kamis (18/11).
BACA JUGA: Top! UWM Miliki Keunggulan Arsitektur Tradisional
Menurut Kelik, selama ini KY tidak selalu efektif pengawasannya terhadap hakim.
Kelik mengatakan KY sebagai lembaga publik harus bersinergi dengan masyarakat dalam menjalankan fungsinya.
BACA JUGA: Rektor UWM Ingatkan Pentingnya Bangunan Tahan Gempa di Indonesia
Sementara, Kepala Biro Pengawasan Perilaku Hakim Setjen Komisi Yudisial Mulyadi mengatakan pihaknya mengawasi hakim melalui berbagai sudut pandang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News