Top! UMY Pamerkan Teknologi Hasil Pengadian ke Masyarakat

Top! UMY Pamerkan Teknologi Hasil Pengadian ke Masyarakat - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi – Kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. (Foto: UMY)

GenPI.co Jogja - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pamerkan berbagai produk pengadian masyarakat, oleh dosen maupun mahasiswanya.

Pameran yang menghadirkan 25 jenis pengabdian Teknologi Tepat Guna (TTG) itu dilakukan di Plaza Bintang UMY pada Rabu (30/3).

Rektor UMY Gunawan Budiyanto mengatakan ini merupakan bukti nyata UMY konsisten mengabdi masyarakat meski dalam kondisi pandemi Covid-19.

BACA JUGA:  Tapak Suci UMY Sukses Gelar Kejurnas, Kontingen Bantul Jadi Juara

“UMY tidak lengah melakukan pengabdian walaupun kondisi pandemi Covid-19,” katanya dikutip dari laman resmi kampus, Kamis (31/3).

Adapun beberapa produk yang dipamerkan di antaranya Pakan Ikan Otomatis, Mirror Therapi, Pengukur Panjang Bayi berbasis sensor ultrasonic.

BACA JUGA:  Dosen UMY Punya Cara Top, Bantu Petani Singkong Makin Produktif

Kemudian, Aplikasi Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3KU), Alat Las Seam Welding, Papan Pengontrol Tingkat Nyeri.

Ada pula Alat Pengisian Obat Cair Semi Otomatis Portabel, Alat Penyangga Elektrik untuk Sepeda Motor, dan lainnya.

BACA JUGA:  95 Peserta Bertarung di Tapak Suci National Championship UMY

Sementara, Kepala Lembaga Pengabdian Masyarakat UMY Gatot Supangkat mengatakan skema pengabdian ini lebih diarahkan melakukan implementasi atau introduksi produk teknologi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya