Anggota DPR Desak Investigasi Total Kasus Kekerasan Narapidana

Anggota DPR Desak Investigasi Total Kasus Kekerasan Narapidana - GenPI.co JOGJA
Anggota Komisi III DPR RI, Subardi. (ANTARA/HO-DPP NasDem)

GenPI.co Jogja - Kasus dugaan kekerasan kepada warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Yogyakarta di Pakem, Sleman, masuk ke telinga Anggota Komisi III DPR RI, Subardi.

Dia mendesak Kementerian Hukum dan HAM dan aparat kepolisian menginvestigasi kasus tersebut.

"Investigasi harus menyeluruh dan hasilnya disampaikan kepada publik. Saya harap ada tindakan tegas mulai dari aspek pidana maupun sanksi kepegawaian," ujarnya di Jakarta, melansir Antara, Rabu (10/11).

BACA JUGA:  Kemenkumham DIY: Lapas Narkotika Yogyakarta, Lapas Paling Tertib

Subardi mengatakan, investigasi menyeluruh wajib dilakukan sejumlah instansi.

Seperti Komnas HAM, Kepolisian, Ombudsman, LPSK dan Kemenkum HAM.

BACA JUGA:  Dalami Kasus, Komnas HAM akan Datangi Lapas Narkotika Yogyakarta

"Apa yang dilakukan sipir atau petugas Lapas diduga kuat telah melanggar HAM. Kalapas harus bertanggung jawab. Jangan lagi dibantah bahwa di Lapas semua tertib, seakan-akan tidak ada peristiwa tersebut," kata Anggota Fraksi Nasdem ini.

"Ini sudah jelas korbannya ada, bekas siksaannya (di tubuh korban) ada, laporannya ada, kronologi hingga detail siksaannya sudah diungkap korban," lanjutnya.

BACA JUGA:  Kanwil Kemenkumham DIY Copot 5 Petugas Lapas Narkotika Yogyakarta

Subardi mengatakan, investigasi menyeluruh harus dilakukan dan hasilnya harus disampaikan ke publik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya