Skrining Bus Pariwisata di Yogyakarta Diharap Ditiru Daerah Lain

Skrining Bus Pariwisata di Yogyakarta Diharap Ditiru Daerah Lain - GenPI.co JOGJA
Dokumentasi - Bus pariwisata mendapat stiker tanda lolos skrining kesehatan di Terminal Giwangan sehingga diizinkan masuk ke Kota Yogyakarta (23/10/21). (ANTARA/Eka AR)

GenPI.co Jogja - Pemerintah Kota Yogyakarta mengusulkan kebijakan one gate system bisa diterapkan di kota lainnya termasuk saat menghadapi libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022.

Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan dengan penerapan tersebut maka diharapkan bisa menciptakan pariwisata yang sheat.

“Kami usul supaya kota lain juga menerapkannya,” katanya, Senin (8/11).

BACA JUGA:  Pemkab Gunungkidul: Ganjil Genap Tak Berlaku untuk Bus Pariwisata

One gate system ini merupakan kebijakan untuk skrining bus pariwisata yang hendak masuk ke wilayah Kota Yogyakarta.

Skrining yang dilakukan di Terminal Giwangan itu untuk memastikan turis yang dibawa telah menerima vaksin minimal dosis pertama.

BACA JUGA:  Tidak Lolos Skrining, 13 Bus Dilarang Masuk Kota Yogyakarta

Bus pariwisata yang lolos kemudian diberi stiker dan mendapat akses parkir yang telah disediakan.

Heroe menyebut sejak kebijakan ini diterapkan yakni 23 Oktober lalu, hingga saat ini sudah ada 983 bus yang diskrining.

BACA JUGA:  Pemkot Yogyakarta Bakal Periksa Bus Wisata Setiap Hari

Dari jumlah itu terdapat 28 di antaranya tidak lolos karena sebagian penumpangnya tidak bisa menunjukkan bukti telah divaksin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya