Soal Minyak Goreng Langka, Pernyataan Mendag Bikin Lega

Soal Minyak Goreng Langka, Pernyataan Mendag Bikin Lega - GenPI.co JOGJA
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi saat melakukan kunjungan kerja di Yogyakarta, Selasa (22/2/2022). (FOTO: ANTARA/Luqman Hakim)

GenPI.co Jogja - Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan dirinya akan melakukan penuntutan hukum jika menemukan spekulan minyak goreng yang menyebabkan kelangkaan.

Lutfi mengungkapkan pihaknya telah melakukan pembicaraan dengan Kapolri maupun Kabareskrim supaya menangkapnya.

“Saya akan tuntut kalau ada spekulan yang melawan hukum,” katanya dalam kunjungannya di Yogyakarta, Selasa (22/2).

BACA JUGA:  Aduhh, Minyak Goreng di Yogyakarta Masih Langka!

Lutfi menyampaikan pemerintah berupaya menjamin kelancaran distribusi minyah goreng di berbagai daerah.

“Sekarang yang utama, menjalankan kelancaran jalur distribusi,” tuturnya.

BACA JUGA:  Tegas! Penimbun Minyak Goreng di Yogyakarta Bakal Disanksi Berat

Satgas Pangan Provinsi Sumut sebelumnya menemukan gudang penyimpanan minyak goreng yang mencapai 1,1 juta kilogram.

Gudang tersebut lokasinya berada di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

BACA JUGA:  Minyak Goreng di Yogyakarta Langka! Polisi Menyisir Pasar

Lutfi mengatakan pihaknya telah meminta minyak goreng yang berada di gudang supaya langsung didistribusikan ke pasar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya