Asyik, Visiting Jogja Beri Diskon 50 Persen Masuk Objek Wisata

Asyik, Visiting Jogja Beri Diskon 50 Persen Masuk Objek Wisata - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi - Halaman depan aplikasi Visiting Jogja. (Foto: ANTARA/Eka AR)

GenPI.co Jogja - Kepala Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Singgih Raharjo mengatakan, pihaknya tengah mengembangkan aplikasi Visiting Jogja.

“Harapannya, wisatawan dapat mengoptimalkan pemanfaatan aplikasi ini saat berkunjung ke DIY,” ujarnya seperti dilansir dari Antara, Kamis (16/12).

Dalam aplikasi tersebut, wisatawan akan dipermudah untuk reservasi pembelian tiket di objek wisata tanpa mengantre di loket.

BACA JUGA:  Pasar Tradisional di Jogja Mulai Disiapkan QR Code PeduliLindungi

"Lewat Visiting Jogja, wisatawan juga bisa reservasi untuk libur akhir tahun," tutupnya.

Pengguna aplikasi juga akan dimanjakan dengan diskon tiket masuk hingga 50 persen.

BACA JUGA:  PeduliLindungi Tak Hijau, Diskresi Anak di Bawah 12 Tahun Batal

“Saya tidak bisa sebutkan objek wisata yang punya diskon tiket masuk. Supaya ada kejutan ke wisatawan saat reservasi,” ujarnya.

Selain keduanya, Visiting Jogja juga bisa untuk digunakan untuk reservasi.

BACA JUGA:  20 Destinasi Wisata di Gunungkidul Dapat QR Code PeduliLindungi

“Reservasi secara daring memudahkan pengelola membatasi jumlah pengunjung, karena selama libur akhir tahun akan dibatasi maksimal 75 persen wisatawan di objek wisata,” jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya