Pantai Glagah Kulon Progo Jadi Primadona Wisatawan saat Libur Lebaran

Pantai Glagah Kulon Progo Jadi Primadona Wisatawan saat Libur Lebaran - GenPI.co JOGJA
Objek wisata Pantai Glagah Kulon Progo menjadi primadona bagi masyarakat dalam menghabiskan waktu libur lebaran saat ini. (Foto: ANTARA/Sutarmi)

GenPI.co Jogja - Objek wisata Pantai Glagah Kulon Progo menjadi primadona bagi masyarakat dalam menghabiskan waktu libur lebaran saat ini.

Koordinator TPR Pantai Glagah Agus Subiyanto mengatakan pada H+2 lebaran, tercatat ada lima ribu pengunjung yang masuk ke Pantai Glagah.

“Jumlah itu baru setengah hari. Kami proyeksikan H+2 itu mencapai 10 ribu wisatawan,” katanya dikutip dari Antara, Senin (24/4).

BACA JUGA:  Operasi Pekat, Polres Kulon Progo Sita 10,3 Kilogram Bubuk Mesiu

Sedangkan untuk puncak kunjungan di Pantai Glagah diperkirakan terjadi pada H+3 dengan angka kisaran 18 ribu wisatawan.

“Tahun lalu, puncak kunjungan saat lebaran sebanyak 18 ribuan. Tahun ini semoga sama, atau setidaknya bisa mendekati,” tuturnya.

BACA JUGA:  Ada Rekayasa Jalur, Jembatan Glagah Kulon Progo Tak Bisa Dilalui Pemudik

Menurut Agus, untuk spot yang paling disukai oleh pengunjung di Pantai Glagah biasanya di pemecah ombak, laguna serta sepanjang jalan menuju pantai.

“Kondisi saat ini tidak terlalu ada penambahan spot baru di Pantai Glagah,” ujarnya.

BACA JUGA:  Warga di Kulon Progo Diimbau Bersiap Hadapi Kemarau Panjang

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo Joko Mursito mengatakan selama libur lebaran ini pihaknya mematok target bisa mendapatkan Rp 1,2 miliar pendapatan asli daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya