Pantai Depok Bantul Bakal Disulap, Pemandangan Makin Sempurna

Pantai Depok Bantul Bakal Disulap, Pemandangan Makin Sempurna - GenPI.co JOGJA
Bangunan usaha termasuk warung kuliner di sepanjang Pantai Depok, Kabupaten Bantul akan ditata sesuai garis sempadan laut. (Foto: ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/foc/17.)

GenPI.co Jogja - Bangunan usaha termasuk warung kuliner di sepanjang Pantai Depok, Kabupaten Bantul akan ditata sesuai garis sempadan laut.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengatakan garis sempadan laut minimal berjarak 200 meter dari air pasang tertinggi.

“Kami sudah memberikan pemahaman ke nelayan, pemilik warung di Pantai Depok,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (17/11).

BACA JUGA:  Seorang Santri di Bantul Tewas Tenggelam di Sungai Code

Abdul Halim mengungkapkan dengan adanya penataan itu maka aktivitas ekonomi maupun pariwisata ke depan bisa lebih leluasa.

Menurutnya, pemandangan laut akan lebih sempurna dan semakin kuat spot rekreasi sebagai daya tarik turis.

BACA JUGA:  Tren Kasus Covid-19 di Bantul Terus Merangkak Naik

Penataan tersebut juga sesuai arahan dari Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Abdul Halim mengatakan penataan kawasan pantai selatan terutama di Pantai Depok harus dirancang secara komprehensif.

BACA JUGA:  Kecelakaan di Bantul, Kernet Bus Tewas Setelah Terjepit Bak Truk

“Ini menyangkut pembiayaan yang besar, sehingga jangan sampai gagal,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya