Wow! Lulusan SMK Kesehatan di Sleman ini Sudah Diminta 4 Negara

Wow! Lulusan SMK Kesehatan di Sleman ini Sudah Diminta 4 Negara - GenPI.co JOGJA
Kepala Balai Pendidikan Menengah Sleman Tukiman (kiri) dan Kepala SMK Kesehatan Binatama Nuri Hastuti (dua dari kiri) meninjau stan pameran produk kreatif siswa (Foto: ANTARA/HO-SMK Kesehatan Binatama)

GenPI.co Jogja - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kesehatan Binatama, Kabupaten Sleman memberikan kemampuan berbahasa asing, seperti Bahasa Inggris, Jepang, dan Korea Selatan kepada siswanya.

Menurut Kepala SMK Kesehatan Binatama, Nuri Hastuti, hal tersebut untuk mempersiapkan para siswa untuk bisa berkarya di berbagai negara ketika sudah lulus.

“Beberapa negara seperti Jepang, Taiwan, China, dan Jepang sudah meminta lulusan SMK Binatama untuk berkarya,” ujar Nuri saat peringatan HUT Ke-9 SMK Kesehatan Binatama, seperti dilansir Antara, Sabtu (18/12).

BACA JUGA:  Juara! Siswa Yogya Raih Prestasi di Kompetisi Bahasa Sastra

Oleh sebab itu, Nuri optimistis SMK Binatama dapat menjadi sekolah unggulan dalam bidang ilmu pengetahuan dan keterampilan.

“Kami ingin menciptakan generasi yang kreatif dan inovatif dalam segala bidang, serta berprestasi dalam bidang ilmu pengetahuan dan keterampilan,” katanya.

BACA JUGA:  Pakar UGM: Pemerintah Harus Ajarkan Bahasa Isyarat di Sekolah

Nuri menuntut SMK Binatama untuk lebih kreatif dan inovatif dalam mengembangkan diri serta memberikan pembelajaran.

Dengan adanya hal tersebut, sekolah bisa tetap berprestasi walaupun dengan keterbatasan akibat pandemi COVID-19.

BACA JUGA:  Ditjen Vokasi Dorong LKP Bisa Selaras dengan Kebutuhan Industri

“Semoga semakin optimistis, kreatif, dan inovatif dalam berkarya dan berprestasi serta bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya