Khasiat Buah Delima, Bikin Kulit Wajah Tetap Cantik

Khasiat Buah Delima, Bikin Kulit Wajah Tetap Cantik - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi kulit wajah sehat dan merona. (Foto: GenPI.co)

GenPI.co Jogja - Buah delima mempunyai banyak khasiat untuk kesehatan, terutama bagi kulit.

Buah ini mempunyai kandungan berupa antioksidan, vitamin K, vitamin C, dan mineral lainnya.

Delima punya khasiat membantu sejumlah masalah kulit, seperti kulit kering, tanda-tanda penuaan, noda hitam, jerawat, dan bekas jerawat.

BACA JUGA:  Khasiat Buncis Tak Diragukan, Ibu Hamil Pasti Suka

Beberapa manfat delima, yang pertama yakni bisa mengatasi kulit kering yang kusam. Buah ini merupakan sumber vitamin C yang bisa melembapkan dan melembutkan kulit.

Selain itu, asam punicic yang ada di alamnya juga bisa menjaga kelembapan alami kulit.

BACA JUGA:  Tokcer! Buah dan Kulit Semangka punya Khasiat Mencengangkan

Khasiat selanjutnya, minyak biji buah delima juga bisa membantu melindungi lapisan luar dan dalam kulit sehingga meningkatkan regenerasi epidermis.

Manfaat lain yang sayang untuk dilewatkan yakni bisa melindungi tubuh dari sengatan matahari.

BACA JUGA:  Terdengar Aneh, Tapi Makan Kulit Jeruk Khasiatnya Cespleng!

Paparan sinar matahari ini jika terlalu banyak bisa membahayakan dan menyebabkan kerusakan oksidatif pada sel kulit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya