Kalasan Jadi yang Terbaik di Festival Jathilan Sleman 2022

Kalasan Jadi yang Terbaik di Festival Jathilan Sleman 2022 - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi - Peraih penyaji terbaik dalam penyelenggaraan Festival Jathilan Sleman 2022 didapatkan oleh kontingen dari Kecamatan Kalasan. (Foto: Dinas Kebudayaan Sleman)

GenPI.co Jogja - Dalam penyelenggaraan Festival Jathilan Sleman 2022, peraih penyaji terbaik didapatkan oleh kontingen dari Kecamatan Kalasan.

Kepala Dinas Kebudayaan Sleman Edy Winarya mengatakan kontingen dari Kalasan berhasil menjadi yang terbaik dalam event yang digelar di Gedung Kesenian pada 21 dan 22 Mei 2022 itu.

“Kalasan mengantongi nilai tertinggi dari juri,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (24/5).

BACA JUGA:  Pemuda di Sleman Diarahkan Jadi Seniman Jathilan

Adapun untuk juri dalam festival tersebut di antaranya Gandung Jatmiko, Sancoko, dan Erlina Panca.

Kalasan memperoleh nilai 781 dan berhasil mengungguli 16 kontingen kecamatan lainnya.

BACA JUGA:  Festival Jathilan Sleman Digelar, Seniman Muda Diharap Muncul

Edy mengungkapkan untuk penyaji terbaik nomor dua diraih Godean dengan nilai 769. Sedangkan terbaik ketiga dari Moyudan dengan 733.

Edy menyebut untuk juara harapan satu didapatkan Seyegan dengan nilai 728, disusul Pakem dengan nilai 716 di juara harapan dua.

BACA JUGA:  Pentas Budaya, Seniman di Sleman Angkat Cerita Rakyat Jadi Tari

Selanjutnya untuk juara harapan ketiga didapatkan Berbah dengan nilai 714.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya