Hari Tari Dunia, Keraton Yogyakarta Suguhkan Beksan Ajisaka

Hari Tari Dunia, Keraton Yogyakarta Suguhkan Beksan Ajisaka - GenPI.co JOGJA
Keraton Yogyakarta menyuguhkan tarian Beksan Ajisaka dalam perayaan Hari Tari Dunia (World Dance Day) di Pendopo Ageng GPH. Djojokusumo Institut Seni Indonesia Surakarta. (Foto: Media Center Keraton Yogyakarta)

GenPI.co Jogja - Keraton Yogyakarta menyuguhkan tarian Beksan Ajisaka dalam perayaan Hari Tari Dunia (World Dance Day) di Pendopo Ageng GPH. Djojokusumo Institut Seni Indonesia Surakarta.

Kegiatan yang digelar oleh ISI Surakarta dengan tajuk acara 24 Jam Menari bertema ‘Menari Membingkas Renyap’ tersebut dilakukan pada 29 April 2022.

Penghageng KHP Kridhamardawa Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat KPH Notonegoro mengatakan Beksan Ajisaka merupakan karya dari Sri Sultan Hamengku Buwono X.

BACA JUGA:  Beri Pesan Prokes, Keraton Yogyakarta Hadirkan Sekar Macapat 3

“Sudah lama kami siapkan untuk ditampilkan dalam perayaan World Dance Day,” katanya dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Selasa (3/5).

Notonegoro mengaku baru bisa diwujudkan pada 2022 ini, setelah kasus harian Covid-19 cukup melandai.

BACA JUGA:  HKB 2022, Keraton Yogyakarta Suguhkan Flashmob Bala Wanara

“Jadi sudah mendapat Lilah Dalem (izin dari Sultan) untuk bisa pentas langsung di ISI Surakarta,” tuturnya.

Notonegoro mengatakan pihaknya cukup senang bisa kembali berpartisipasi dalam peringatan World Dance Day 2022 di ISI Surakarta ini.

BACA JUGA:  Rawat Aset, Keraton Yogyakarta Ganti Material Alun alun Utara

Dia juga mengaku setuju dan satu visi terkat tema yang diambil yakni ‘Menari Membingkas Renyap’.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya