Kece! Mahasiswa UPN Yogya Bantu Siswa yang Kesulitan Belajar

Kece! Mahasiswa UPN Yogya Bantu Siswa yang Kesulitan Belajar - GenPI.co JOGJA
Gerakan Mengajar dari mahasiswa UPN Yogyakarta kepada siswa SD dan TK. (Foto: UPN Veteran Yogyakarta)

GenPI.co Jogja - Departemen Sosial dan Lingkungan BEM FISIP UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) menggelar gerakan mengajar untuk membantu anak didik tingkat TK dan SD di Tambakbayan, Sleman.

Gerakan mengajar yang dilakukan Sabtu dan Minggu pada Oktober 2021 ini merupakan bentuk dukungan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dari pemerintah.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FISIP UPNVYK Asep Saefudin berharap kegiatan ini bisa membantu siswa yang kesulitan memahami pelajaran sekolah karena harus pembelajaran daring.

BACA JUGA:  Prestasi Mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta Kece Banget, Bangga!

“Harapannya adik-adik (TK dan SD) ini bisa mendapat pelatihan yang bisa diterapkan dalam kehidupan,” katanya dikutip dari laman resmi UPN Yogyakarta, Kamis (21/10).

Penanggung jawab dari kegiatan ini yaitu Annisa mengatakan untuk pengajarnya yakni dari pengurus BEM serta volunteer yang merupakan mahasiswa aktif.

BACA JUGA:  Mahasiswa UPN Yogyakarta Sumbang Perak untuk Kaltim di PON XX

Annisa mengungkapkan materi pembelajaran dibagi dalam dua bagian, yakni umum dan khusus.

Adapun untuk materi umum berupa pengenalan profesi, pendidikan karakter hingga mengenai kenakalan remaja.

BACA JUGA:  UPN Veteran Yogyakarta Jadi Penguji di UKW Gorontalo

Sementara materi khusus disesuaikan dengan tingkat pendidikan siswa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya