Dinkes Kulon Progo punya Trik Khusus Cegah Kekerdilan

Dinkes Kulon Progo punya Trik Khusus Cegah Kekerdilan - GenPI.co JOGJA
Dalam upaya menekan kasus kekerdilan, Dinas kesehatan Kabupaten Kulon Progo menggelar gerakan aksi bergizi di SMPN Panjatan dan MTsN I Kulon Progo. (Foto: ANTARA/HO-Humas Pemkab Kulon Progo)

GenPI.co Jogja - Dalam upaya menekan kasus kekerdilan, Dinas kesehatan Kabupaten Kulon Progo menggelar gerakan aksi bergizi di SMPN Panjatan dan MTsN I Kulon Progo.

Kepala Dinas Kesehatan Kulon Progo Sri Budi Utami mengatakan gerakan ini merupakan upaya menyiapkan generasi putri sehat.

“Diharapkan ke depannya melahirkan generasi-generasi sehat,” katanya, Rabu (26/10).

BACA JUGA:  Awal Musim Hujan, BPBD Kulon Progo: Sudah Ada 180 Titik Bencana

Sri mengungkapkan arahan dari Menteri Kesehatan salah satunya yakni supaya remaja putri disiapkan dalam rangka pencegahan kekerdilan.

“Diawali calon ibu yang sehat dulu. Supaya bisa melahirkan generasi yang cerdas,” tuturnya.

BACA JUGA:  BPBD Kulon Progo Catat Sudah Lebih 100 Lokasi Terjadi Bencana

Sri membeberkan target usia remaja dalam gerakan aksi bergizi ini karena mereka mayoritas sudah mengalami menstruasi sehingga berpotensi kehilangan darah dan terjadi anemia.

Para remaja putri ini pun diberikan kebiasaan supaya minum tablet penambah darah,

BACA JUGA:  Layanan Puskesmas di Kulon Progo: Orang Sakit Antre Panjang

“Kenapa SMP yang dipilih, karena untuk disiapkan sejak dini supaya hasilnya lebih bagus,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya