
GenPI.co Jogja - Penataan kawasan kumuh di sepanjang bantaran Sungai Gajah Wong Yogyakarta membuat Bank Dunia terkesan.
Direktur Eksekutif Bank Dunia Mohd Hassan Ahmad mengatakan dia terkesan dengan perubahan yang terjadi di sepanjang bantaran Sungai Gawah Wong Yogyakarta.
“Kondisi sebelum dan sesudah penataan sangat berbeda,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (20/9).
BACA JUGA: Cari Ikan, Ariska Hilang Terseret Arus Sungai Progo Kulon Progo
Salah satu sumber pendaan program penataan kawasan kumuh di bantaran sungai itu yakni Bank Dunia.
Adapun untuk lokasi tepatnya yakni di RT 52-54 dan RT 29 di Kelurahan Muja Muju Yogyakarta.
BACA JUGA: Duh, Kualitas Air Sungai di Kota Yogyakarta Menurun
Hassan mengungkapkan penataan kawasan kumuh itu merupakan salah satu upaya dalam mengurangi kemiskinan di wilayah perkotaan.
Dia menyebut dengan penataan maka akan tercipta lingkungan yang sehat, nyaman dan mendukung upaya dalam mewujudkan kota yang inklusif.
BACA JUGA: Kurangi Pemanasan Global, IKA UII Tanam Pohon di Bantaran Sungai
Penataan ini dilakukan sejak 2017 silam. Sedangkan untuk total anggaran yang dikeluarkan yakni sebesar Rp 28 miliar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News