Wabah PMK, Yogyakarta Butuh Ratusan Ribu Dosis Vaksin

Wabah PMK, Yogyakarta Butuh Ratusan Ribu Dosis Vaksin - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta membutuhkan ratusan ribu dosis vaksin penyakit mulut dan kuku untuk hewan ternak. (ANTARA FOTO/Umarul Faruq/hp.)

GenPI.co Jogja - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta membutuhkan ratusan ribu dosis vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) untuk hewan ternak.

Sedangkan dari pemerintah pusat saat ini baru mengirimkan 4.800 dosis.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) DIY Sugeng Purwanto mengatakan proporsi pemerintah pusat yakni sebanyak 4.800 dosis masih sangat jauh untuk mencukupi kebutuhan.

BACA JUGA:  Wabah PMK, MUI Yogyakarta Imbau Warga Tak Resah Kurban Sapi

“Terlebih kalau nanti ada arahan semua hewan berkuku belah harus mendapatkan vaksin,” katanya, Selasa (28/6).

Sugeng menyebut populasi ternak yang mempunyai risiko terpapar PMK di DIY tak kurang dari 315 ribu ekor sapi.

BACA JUGA:  Pencegahan PMK, Kulon Progo Mulai Suntik Vaksin ke Ternak

Sedangkan untuk kambing dan domba, jumlah populasinya ada sebanyak 400 ribu ekor.

Dia mengungkapkan sebanyak 4.800 dosis vaksin PMK dari pemerintah pusat yang telah diterima diprioritaskan untuk jenis sapi perah di Kecamatan Cangkringan dan Pakem, Sleman.

BACA JUGA:  Vaksinasi PMK, Gunungkidul Prioritaskan Wilayah Zona Hijau

Ada sebanyak 3.100 dosis yang disuntikkan ke ternak sapi perah di lereng Gunung Merapi tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya