Sampah di Kota Yogyakarta Disemprot Disinfektan

Sampah di Kota Yogyakarta Disemprot Disinfektan - GenPI.co JOGJA
Pemerintah Kota Yogyakarta menyemprotkan disinfektan di tempat pembuangan sampah sementara atau depo. (ANTARA/Eka AR)

GenPI.co Jogja - Pemerintah Kota Yogyakarta menyemprotkan disinfektan di tempat pembuangan sampah sementara atau depo untuk mencegah timbulnya polusi dan penyakit penyakit.

Upaya ini dilakukan karena terjadinya luberan sampah buntut dari penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Piyungan Bantul.

Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan optimalisasi TPS dan depo.

BACA JUGA:  Penutupan TPST, Bantul Hentikan Sementara Pengambilan Sampah

“Kami juga semprotkan disinfektan,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (12/5).

Heroe mengungkapkan pemilahan sampah juga dilakukan. Sampah yang sekiranya bisa disimpan lebih lama maka dikelompokkan secara terpisah.

BACA JUGA:  TPA Piyungan Ditutup, Yogyakarta Cari Cara Agar Sampah Tak Luber

“Sampah yang mudah busuk juga dilakukan pemilahan,” tuturnya.

Heroe juga mengungkapkan saat ini telah ada beberapa lokasi pengolahan sampah.

BACA JUGA:  Turis di Kota Yogyakarta Diharap Menahan Diri Membuang Sampah

Meski masih dalam skala kecil, Heroe menyebut mereka mampu membantu mengurai tumpukan sampah di TPS maupun depo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya