Meluas, 10 Orang Staf Pemkab Sleman Terpapar Covid-19

Meluas, 10 Orang Staf Pemkab Sleman Terpapar Covid-19 - GenPI.co JOGJA
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman Cahya Purnama. (Foto: ANTARA/Victorianus Sat Pranyoto)

GenPI.co Jogja - Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman mencatat ada 10 staf di lingkungan Pemkab Sleman yang positif Covid-19 melalui tes PCR.

Mereka kontak erat dengan Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo yang sebelumnya telah dinyatakan positif Covid-19.

Kepala Dinas kesehatan Sleman Cahya Purnama mengatakan 10 orang tersebut kontak erat dengan Bupati Sleman minggu lalu.

BACA JUGA:  Inspiratif! Ini Cara SMP di Sleman Jadi Sekolah Berbasis Budaya

“Dinyatakan positif dari hasil tes PCR,” katanya, Rabu (26/1).

Adapun rinciannya yakni sebanyak Sembilan orang dinyatakan positif dari tes PCR pada Senin (24/1) lalu.

BACA JUGA:  Sop Balungan Sapi Mbah Woto di Sleman, Gurih Banget!

“Kemudian satu orang lagi dinyatakan positif dari tes PCR pada Selasa (25/1),” ujarnya.

Cahya mengungkapkan mereka kondisinya tanpa gejala dan menjalani isolasi mandiri sampai sekitar 10 hari ke depan.

BACA JUGA:  Mohon Doanya, Bupati Sleman Positif Covid-19 Usai Kunker

“Ada beberapa yang merasakan gejala flu ringan,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya