Bantuan Bantul untuk Korban Bencana Alam Diharapkan Berlanjut

Bantuan Bantul untuk Korban Bencana Alam Diharapkan Berlanjut - GenPI.co JOGJA
Pelepasan distribusi bantuan logistik untuk masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru oleh Sekda Bantul dan FPRB Bantul, DIY, Senin (27/12/2021) (Foto: ANTARA/Hery Sidik)

GenPI.co Jogja - Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul, Helmi Jamharis berharap kegiatan pengumpulan logistik dan dana oleh Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Bantul terus berlanjut.

Menurutnya, kegiatan tersebut dapat meringankan beban korban terdampak bencana di tempat lain.

“Ini hal mulia yang harus kita apresiasi dan dukung, serta harapannya tetap berlanjut seterusnya,” tuturnya seperti dilansir dari Antara, Selasa (28/12).

BACA JUGA:  FPRB Bantul Kirim Lagi Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Semeru

Hal itu ia katakan saat melepas bantuan hasil pengumpulan FPRB Bantul, Senin (27/12).

Kegiatan tersebut, menurutnya dapat menjadi ruang kepada masyarakat untuk menyisihkan rezekinya kepada korban bencana.

BACA JUGA:  Ringankan Beban Masyarakat Lumajang, Bantul Lepas Relawan FPRB

Ia juga mengapresiasi masyarakat yang membantu korban terdampak erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.

“Pemkab Bantul mengapresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat yang memberikan bantuan,” ujarnya.

BACA JUGA:  Hari Natal Tiba, Bupati Bantul: Semoga Pandemi Segera Sirna

Menurut Helmi, bantuan tersebut akan memudahkan pemerintah dalam memulihkan dampak psikologis masyarakat korban erupsi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya