Tingkatkan Budaya Membaca, Yogyakarta Luncurkan E-Library

Tingkatkan Budaya Membaca, Yogyakarta Luncurkan E-Library - GenPI.co JOGJA
Pemkot Yogyakarta luncurkan e-library. (Foto: Humas Pemkot Yogyakarta)

GenPI.co Jogja - Pemerintah Kota Yogyakarta melakukan terobosan dengan meluncurkan perpustakaan digital bernama e-library YK.

Inovasi ini memudahkan warga yang mencari referensi buku tanpa harus datang ke perpustakaan.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kota Yogyakarta Veronica Ambar Ismuwardani mengatakan e-library juga bertujuan untuk meningkatkan budaya membaca.

BACA JUGA:  Permudah Layanan, Dindukcapil Yogya Luncurkan ADM di 3 Lokasi

“Adanya e-library ini merupakan tuntutan perubahan paradigma dalam pembelajaran,” katanya dikutip dari laman resmi Pemkot Yogyakarta, Rabu (22/12).

Ambar mengungkapkan e-library merupakan kebutuhan mendesak saat pandemi ini.

BACA JUGA:  Vaksinasi Covid-19 Bagi Anak di Yogyakarta Disambut Antusias

Meski sudah ada e-library, Ambar menyebut tetap mempertahankan koleksi buku konvensional.

Menurut Ambar, keputusan ini diambil karena masih ada sebagian orang mengaku buku berbentuk cetak tidak bisa tergantikan.

BACA JUGA:  KPPPA Ingin Kota Yogya Jadi Model Pencegahan dan Penanganan KDRT

“Ini karena faktor kenyamanan dalam menggunakannya,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya