Sambut Hari Menanam Pohon, LDII Tanam 600 Pohon Kepel di Bantul

Sambut Hari Menanam Pohon, LDII Tanam 600 Pohon Kepel di Bantul - GenPI.co JOGJA
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) menggelar kegiatan menanam ratusan pohon kepel di Bumi Perkemahan Dewa Ruci, Sanden, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (29/11/2021). (Foto: ANTARA/HO-LDII)

GenPI.co Jogja - Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) tengah menyambut Hari Menanam Pohon Indonesia yang jatuh pada 28 November 2021.

Mereka pun menanam 600 pohon kepel di Bumi Perkemahan Dewa Ruci, Sanden, Kabupaten Bantul.

Tak hanya di Bantul, menurut Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) LDII, KH. Chriswanto Santoso, pihaknya juga menanam pohon secara serentak di Riau.

BACA JUGA:  Tetap Eksis, Paguyuban Gerobak Sapi di Bantul Diapresiasi

Menurut Chriswanto, pohon yang ditanam memiliki nilai ekonomi.

Chriswanto berharap, filosofi dari menanam pohon yaitu dapat dipelihara dan dilanjutkan hingga bermanfaat bisa terealisasi.

BACA JUGA:  Dukung Industri Kreatif Bantul, PUPR Bangun Kawasan Sekar Mataram

“Pohon memberikan kehidupan dan penghidupan. Harus benar-benar berhasil,” ujarnya melansir Antara, Selasa (30/11).

Selain itu, kegiatan ini telah dilakukan bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur sejak 2007.

BACA JUGA:  Inspiratif! Guru SD di Bantul Ini Raih IPK Sempurna di UNY

“Ditanam pada daerah binaan MUI, yang dilanjutkan setiap tahun, dan pada 2009 dilakukan pencanangan nasional di Makassar oleh DPP LDII,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya