PPKM Level 3, Sekolah di Yogyakarta Pekan Depan Simulasi PTM

PPKM Level 3, Sekolah di Yogyakarta Pekan Depan Simulasi PTM - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi - Murid SD mengikuti simulasi belajar tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan penularan COVID-19 di SDN 1 Kare, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Senin (14/12/2020). (FOTO: ANTARA/Siswowidodo/aww)

GenPI.co Jogja- Kota Yogyakarta berencana menyelenggarakan simulasi pembelajaran tatap muka pada pekan depan baik untuk jenjang SD maupun SMP menyusul diterapkannya PPKM level 3.

Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengungkapkan saat ini sudah ada koordinasi dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga.

“Rencananya, mulai 13 September dilakukan simulasi pembelajaran tatap muka,” katanya, dikutip dari Antara, Kamis (9/9).

Heroe mengungkapkan sekolah di Kota Yogyakarta sudah memiliki kesiapan yang baik untuk menjalankan pembelajaran tatap muka.

Baik itu ketersediaan sarana dan prasarana penunjang protokol kesehatan termasuk prosedur pembelajaran.

Heroe mengatakan dalam simulasi pembelajaran tatap muka tersebut akan tetap dilakukan secara terbatas.

Sebab potensi penularan kasus masih ada meskipun positifity rate di Kota Yogyakarta sudah cukup rendah.

Heroe berharap rencana simulasi pembelajaran tatap muka tersebut mendapat dukungan orang tua siswa seperti hasil survei yang pernah dilakukan dinas terkait.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya