Tak Perlu Pergi Jauh, Kini di RS UII Yogya Ada Klinik Fertilitas

Tak Perlu Pergi Jauh, Kini di RS UII Yogya Ada Klinik Fertilitas - GenPI.co JOGJA
Peresmian Klinik Fertilitas Indonesia di Rumah Sakit Universitas Islam Indonesia (RS UII) Bantul, DIY. (Foto ANTARA/HO/Humas RS UII Bantul)

GenPI.co Jogja - Masyarakat Bantul tidak perlu lagi pergi jauh untuk program kehamilan, inseminasi buatan.

Kini, Rumah Sakit Universitas Islam Indonesia di Kabupaten Bantul memiliki Klinik Fertilitas Indonesia.

Selain inseminasi buatan, di klinik tersebut, menurut Klinisi Klinik Fertilitas Indonesia RS UII Bantul, dr. Alfun Dhiya An, M. Kes, Sp.OG, juga bisa menganalisa sperma dan konsultasi program kehamilan.

BACA JUGA:  UII Yogyakarta Gelar Vaksinasi Massal Untuk Mahasiswa dan Warga

"Infertilitas adalah suatu kondisi dimana tidak terjadi suatu kehamilan pada suatu pasangan yang telah melakukan hubungan suami istri secara rutin tanpa pengaman dalam kurang waktu satu tahun atau lebih," tuturnya.

Ada tahapan-tahapan yang harus dilakukan pasangan untuk ikut program inseminasi buatan, mulai dari mengikuti pemeriksaan kesehatan, Histerosalphingografi, analisa sperma, stimulasi ovariom, dan proses pemasukan sperma yang sudah dicuci.

BACA JUGA:  Rektor UII Yogyakarta Sebut KPK dan Korupsi Besar

"RS UII juga bersinergi dengan Klinik Fertilitas Indonesia dalam kesiapan pelayanan poliklinik inseminasi dengan pelatihan tenaga medik dan paramedik yaitu bidan yang terpilih, agar menghasilkan pelayanan yang profesional dan optimal," ujarnya.

Selain di RS UII, Klinik Fertilasi Indonesia sudah memiliki 56 cabang seperti di Palembang, Solo, Sragen, Jakarta, Serang, Lampung, Samarinda, dan kota-kota lainnya.

BACA JUGA:  Rektor UII Sebut Nilai Agama Membawa Sikap Perdamaian

"Tujuan kami mendirikan Klinik Fertilitas Indonesia di RS UII untuk membantu pasangan suami istri di Bantul dan sekitarnya yang kesulitan mendapatkan buah hati, masyarakat Bantul juga tidak perlu ke luar kota untuk mendapatkan layanan program kehamilan," imbuh Head of Klinik Fertilitas Indonesia, Kemal Pasha Siagian. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya