
GenPI.co Jogja - Manfaat kencur untuk kesehatan ternyata sangat beragam. Salah satu jenis bumbu dapur dengan aroma khas yang segar dan menyeruak ini sudah lama dikenal sebagai obat alami.
Adapun untuk kandungan yang ada, di antaranya sineol, asam metil kanil, penta dekaan, asam sinamat, dan lainmya masuk ke dalam minyak-minyak atsiri.
Ada juga senyawa kimia lainnya yang ada di dalam kencur yakni etil p-metoksisinamat, p-metoksistiren, karen, borneol, dan parafin.
BACA JUGA: Gizi Tinggi! Ternyata Ini Manfaat Minum Air Kelapa
Dikutip dari hellosehat, kencur yang dicampur dengan garam bisa digunakan untuk obat tradisional batuk berdahak.
Kencur ternyata juga sering dikonsumsi para penyanyi sebelum tampil, dimaksudkan untuk menjaga kondisi pita suaranya.
BACA JUGA: Menakjubkan, Ini Deretan Manfaat Cengkih Untuk Tubuh
Kencur juga bisa menghilangkan stress loh.
Ekstrak tanaman kencur baik akar maupun daunnya jyang mempunyai sufat antidepresan terhadap sistem saraf pusat bisa memberi efek sedatif atau menenangkan.
BACA JUGA: Khasiatnya Banyak, Ini Manfaat Lidah Buaya Dibuat Jus
Selain itu, ekstrak kencur yang mempunyai kandungan zat sitotoksik dan antibakteri sangat manjur untuk pengobatan diare.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News