Kisah Pemuda di Yogyakarta Jualan Susu, Omzetnya Kini Miliaran!

Kisah Pemuda di Yogyakarta Jualan Susu, Omzetnya Kini Miliaran! - GenPI.co JOGJA
Bayu, peternak sapi perah asal Yogyakarta yang berhasil meraup omzet miliaran rupiah per bulan. (Foto: Youtube/@Capcapung)

GenPI.co Jogja - Bayu sempat berjualan susu sapi dari rumah ke rumah, memakai celana pramuka seusai sekolah.

Kini pemuda asal Yogyakarta itu mampu meraup omzet sekitar Rp5 miliar per bulan dari profesinya sebagai peternak sapi perah dari berjualan susu.

Bayu mengatakan dirinya ingin membantu meringankan beban orangtuanya yang sedang terlilit utang.

BACA JUGA:  Inspiratif! Kisah Pria Asal Sleman Sukses Ternak Kambing Domba

“Saya jual susu murni sekitar tahun 2011. Orangtua terjerat finansial. Saya sekolah ikut om, bantu jual susu sambil sekolah,” katanya dikutip dari Youtube Capcapung, Rabu (16/2).

Bayu saat itu menjual susu murni sekitar 20 liter sampai 40 liter dari hasil ternak sapi milik pamannya. Dia datang ke rumah-rumah warga sepulang sekolah.

BACA JUGA:  Rintis Usaha dari Nol, Pria Asal Sleman Sukses Budidaya Arwana

Peternakan sapi perah milik pamannya kemudian berkembang. Sekitar 2016, karyawan pun mulai bertambah.

Awalnya hanya 4 sampai 5 orang, kemudian menjadi ribuan orang yang bekerja di peternakan sapi perahnya.

BACA JUGA:  Aplikasikan Ilmu, Seorang Ibu di Sleman Sukses Bertani Anggrek

Berangsur waktu, Bayu berhasil menjual susu murni sebanyak 6 ton per harinya berkat keuletannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya