Geliat Ekonomi di Gunungkidul Meningkat, Bak Saat Normal!

Geliat Ekonomi di Gunungkidul Meningkat, Bak Saat Normal! - GenPI.co JOGJA
Pasar Rakyat Argosari Gunung Kidul. (Foto: ANTARA/Sutarmi)

GenPI.co Jogja - Geliat ekonomi di Kabupaten Gunungkidul mulai meningkat seiring pemberlakukan PPKM level 3 di wilayah ini.

Salah satu pasar tradisional, yakni Pasar Argosari Wonosari terpantau mulai normal kembali aktivitas jual belinya.

Kepala Administrasi Pasar Kemantren Wonosari Sularno mengatakan pergerakan pembeli dan tingkat geliat perdagangan sudah normal.

“Sudah normal seperti sebelum pemberlakukan PPKM,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (15/9).

Hal tersebut diketahui dari peningkatan jumlah kendaraan yang parkir. Kemudian juga kios dan los yang ramai diserbu pembeli di kios pakaian, sepatu, tas, dan asesoris.

Menurut Sularno, pada saat diberlakukan PPKM, kios-kios tersebut sepi pembeli.

“Saat ini hanya tinggal satu atau dua toko saja yang belum buka,” tuturnya.

Sularno memastikan penerapan protokol kesehatan di Pasar Argosari dilakukan secara ketat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya