GenPI.co Jogja - Pengda Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) saat ini berfokus penyiapan atlet untuk Kejurnas dan Seleknas.
Ketua Pengda PTMSI DIY Bagiya Rakhmadi mengatakan Kejurnas yang akan dihadapi yakni PP PTMSI.
Sedangkan Seleknas untuk Southeast Asian (SEA) Games 2022.
BACA JUGA: Porda, KONI DIY Beri Pesan Khusus ke Petinju Muda Kulon Progo
Bagiya mengatakan untuk SEA Games yang digelar di Hanoi, Voetnam akan digelar pada 12 sampai 23 Mei 2022 mendatang.
Bagiya mengungkapkan proses seleksi akan dilakukan dengan Kejurda PTMSI DIY.
BACA JUGA: Minim Wasit, KONI DIY Dorong Cabor Pencak Silat Bentuk SDM
“Rencananya Kejurda akan dilakukan setelah Ramadan,” katanya dikutip dari laman resmi KONI DIY, Kamis (17/3).
Hal tersebut dikatakan Bagiya setelah kembali terpilih menjadi Ketua PTMSI DIY melalui Musda pada Minggu (6/3) lalu.
BACA JUGA: Prestasi Taekwondo Yogyakarta Menurun, KONI DIY Bilang Begini
“Kami siapkan atlet dengan seleksi lewat Kejurda,” tuturnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News