Menuju PON 2024, KONI DIY Mulai Petakan Kekuatan

Menuju PON 2024, KONI DIY Mulai Petakan Kekuatan - GenPI.co JOGJA
KONI DIY melakukan pertemuan dengan beberapa Pengda Cabor potensi, di kantor KONI DIY pada Sabtu (6/11). (Foto: KONI DIY)

GenPI.co Jogja - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mulai memetakan cabang olahraga (cabor) potensi meraih prestasi di ajang Pra PON 2023 mendatang.

Ketua Umum KONI DIY Djoko Pekik Irianto mengatakan persiapan menghadapi PON XXI Aceh-Sumut 2024 dimulai secepatnya.

“Persiapan itu dilakukan mulai hari ini, bukan besok atau lusa,” katanya dikutip dari laman resmi KONI DIY, Kamis (18/11).

BACA JUGA:  Ketua Baru Pengda Taekwondo Yogyakarta, Ini Tekadnya di PON 2024

Djoko mengungkapkan pihaknya menempuh beberapa langkah, seperti dengan menggali cabor potensi utama yang tidak berlaga di PON Papua.

Adapun cabor itu di antaranya Hapkido, Dansa dan Balap Sepeda.

BACA JUGA:  Evaluasi PON XX, Yogyakarta Langsung Geber Puslatda Pra-PON

“Kami undang untuk diskusi, melihat kekuatan menuju PON Aceh-Sumut seperti apa,” tuturnya.

Sementara, Sekretaris Umum (Wasekum) II KONI DIY Paryono mengatakan pihaknya telah mendapatkan gambaran potensi dari kedua cabor.

BACA JUGA:  KONI DIY Apresiasi Atlet Sleman Sumbang Emas Terbanyak PON

Paryono mengatakan KONI DIY nantinya akan terus mengawal menuju Pra PON 2023 dan PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya