Juara Duta Bahasa DIY Diharap Tingkatkan Budaya Literasi Warga

Juara Duta Bahasa DIY Diharap Tingkatkan Budaya Literasi Warga - GenPI.co JOGJA
Duta Bahasa Balai Bahasa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2021 Melvine Sekar Ayu Utami Wijaya. (Foto: Humas UNY)

GenPI.co Jogja - Duta Bahasa Balai Bahasa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2021 diharapkan bisa menjadi pelopor dalam meningkatkan budaya literasi masyarakat.

Duta Bahasa Balai Bahasa DIY 2021 telah dilakukan pemilihan dan dimenangkan oleh mahasiswa dari Universitas Negeri Yogyakarta (DIY) sebagai juara pertama pada awal Oktober ini.

Mahasiswa tersebut bernama Melvine Sekar Ayu Utami Wijaya dari program studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Seni.

BACA JUGA:  1.000 Pelaku Seni Budaya di Bantul Terima Vaksin Dosis Kedua

Ketua Panitia Ahmad Zamzuri mengatakan pemenang akan mengemban tugas prioritas sebagai Abdi Bahasa

Tugas itu yakni pengembangan dan peningkatan budaya literasi mastarakat. Lalu, jaga bahasa untuk mengkampanyekan penggunaan bahasa di ruang publik.

BACA JUGA:  Bantul punya Startegi Jitu, Tanamkan Budaya Jawa Sejak Dini

Selanjutnya yakni niaga bahasa untuk menyelenggarakan kegiatan edukasi kebahasaan dan kesastraan dalam bentuk produk niaga, kelas bahasa asing, seminar.

“Termasuk juga untuk pameran kebahasaan dan kesastraan,” katanya dalam keterangan tertulis yang dikutip Senin (11/10).

BACA JUGA:  Rektor UWM: Warisan Budaya Bisa Dimaksimalkan via Ekonomi Kreatif

Sementara, Melvine mengatakan dirinya mengaku terkejut terpilih mewakili DIY ke tingkat nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya