Menilik Museum Affandi, Sang Maestro Seni Lukis Indonesia

Menilik Museum Affandi, Sang Maestro Seni Lukis Indonesia - GenPI.co JOGJA
Galeri museum Affandi yang ada di Sleman. (Foto: Disbud DIY)

GenPI.co Jogja - Museum Affandi berisikan karya-karya seni dari awal hingga akhir Affandi Koesoma berkarya.

Museum ini berlokasi di Jalan Laksda Adisucipto No.167, Papringan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman.

Galeri pertama dari museum ini dibangun pada 1962 dan resmi dibuka pada 1964 silam.

BACA JUGA:  Seru! Virtual Tour Museum Dewantara Hadirkan Game

Bangunannya didesain oleh Affandi berbentuk seperti daun pelepah pisang.

Dikutip dari laman resmi Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), bentuk pelepah daun pisang sebagai atap ini memiliki filosofi sendiri bagi maestro seni lukis Indonesia ini.

BACA JUGA:  Sebanyak 4.128 Orang Ikuti Wajib Kunjung Museum di Yogyakarta

Filosofi tersebut yakni ketika dirinya bersama saudara-saudaranya terkena penyakit cacar.

Dia hanya bisa dibaringkan di atas daun pisang utuh yang kemudian ditutup memakai daun pisang lainnya karena saat itu belum ada obatnya.

BACA JUGA:  Wawali Yogyakarta Promosikan Museum dengan Bersepeda

Ini agar tubuhnya tetatp terasa sejuk dan tidak dihinggapi lalat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya