Banyumili Resto, Asyiknya Kulineran Sambil Berwisata di Sleman

Banyumili Resto, Asyiknya Kulineran Sambil Berwisata di Sleman - GenPI.co JOGJA
Menu makanan yang ditawarkan di Banyumili Resto. (Foto: @banyumilirestojogja)

GenPI.co Jogja - Banyumili Resto bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin mengajak jalan-jalan keluarga sekaligus makan bersama.

Tempat makan ini berada di Jalan Godean km 4,5 Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman.

Resto ini memiliki arsitektur kental dengan nuansa Jawa dengan dekorasi ukiran yang artistik.

BACA JUGA:  Kuatnya Aroma Rempah-rempah di Kampung Arab Resto, Bikin Nagih!

Adapun untuk fasilitasnya, resto ini menyediakan kolam renang lengkap dengan aneka permainan. Selain itu juga terdapat danau buatan yang cukup luas.

Kamu bisa berburu spot foto dengan pemandangan indah di sini, atau memancing di danau buatan.

BACA JUGA:  Joglo Mlati Resto, Wisata Kuliner Bareng Keluarga di Sleman

Banyumili Resto menawarkan berbagai menu olahan sea food yang menggugah selera, seperti udang, kepiting, cumi, dan ikan.

Ada pula menu seperti ayam goreng, nasi goreng, bakmi goreng, capcay, karedok, dan kuliner lainnya.

BACA JUGA:  Puri Mataram Resto, Wisata Kuliner Keluarga di Sleman

Adapun untuk harga makananya dipatok mulai Rp10 ribu. Resto ini juga menawarkan menu paket rombongan mulai Rp300 ribu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya