Puting Beliung di Bantul, BPBD Catat Berdampak di 142 Titik

Puting Beliung di Bantul, BPBD Catat Berdampak di 142 Titik - GenPI.co JOGJA
BPBD Bantul mencatat bencana yang diakibatkan angin puting beliung berdampak di 142 titik. (Foto Humas Polres Bantul)

GenPI.co Jogja - BPBD Bantul mencatat bencana yang diakibatkan angin puting beliung berdampak di 142 titik pada Selasa (6/12) kemarin.

Komandan Pusdalops PB BPBD Bantul Aka Luk Luk Firmansyah mengatakan dampak terjadinya angin puting beliung terjadi di Kecamatan Imogiri.

“Ada 142 titik totalnya yang terdampak,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (7/12).

BACA JUGA:  Dampak Angin Puting Beliung di Imogiri Bantul, Puluhan Rumah Rusak

Adapun untuk rinciannya yakni 138 titik rumah tinggal yang terdampak, satu akses jalan, jaringan listrik, jaringan telepon, kandang ternak dan fasilitas umum.

Dia menyebut untuk kerusakan rumah maupun bangunan lain terbanyak pada bagian atapnya yang diterpa angin puting beliung.

BACA JUGA:  Bupati Sebut Ternak Kambing di Bantul Jadi Bisnis Menjanjikan

“Untuk estimasi kerugian masih dalam proses dihitung,” tuturnya.

BPBD Bantul mengimbau supaya warga meningkatkan kewaspadaannya terkait perubahan cuaca yang tiba-tiba.

BACA JUGA:  Kedapatan Bawa Senjata, Polres Bantul Tangkap13 Remaja

Sementara, Kapolsek Imogiri Kompol Suharno mengatakan penanganan dampak bencana angin puting beliung dilakukan bersama berbagai pihak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya