Irhas Effendy Rektor UPNVY, Dibesarkan di Lingkungan Muhammadiyah

Irhas Effendy Rektor UPNVY, Dibesarkan di Lingkungan Muhammadiyah - GenPI.co JOGJA
Mohammad Irhas Effendy, pria yang menjabat sebagai Rektor UPN Veteran Yogyakarta sejak 2018 hingga 2022. (Foto: UPNVY)

GenPI.co Jogja - Mohammad Irhas Effendy, pria yang menjabat sebagai Rektor UPN Veteran Yogyakarta (UPNVY) sejak 2018 hingga 2022.

Irhas Effendy lahir di Sleman pada 19 Desember 1962 silam. Dia sempat mengenyam pendidikan di SD Muhammadiyah Klepu, Jawa Tengah.

Setelah lulus, Ihras kembali ke Yogyakarta dan melanjutkan pendidikan di SMPN 1 Yogyakarta dan tercatat lulus pada 1977.

BACA JUGA:  Profil Rektor UMY Gunawan Budiyanto, Guru Besar Ilmu Tanah

Irhas lalu melanjutkan sekolah kembali di lingkungan Muhammadiyah di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta.

Dikutip dari laman resmi kampus, Irhas menyelesaikan pendidikan SMA pada 1981. Selanjutnya mengambil program Sarjana (S1) pada 1983 di UPNVY di bidang Ekonomi Perusahaan.

BACA JUGA:  Profil Muchlas, Rektor UAD Yogyakarta Jago Fotografi

Setelah lulus, Irhas mendaftar sebagai staf pengajar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis pada 1988 di UPNVY.

Pada tahun tersebut, dia juga dipercaya menjabat sebagai Kasi Penelitian dan Pengembangan Fakultas Ekonomi UPNVY dan Kepala Laboratorium Jurusan Akuntansi di fakultas tersebut.

BACA JUGA:  Profil Rektor UII Fathul Wahid, Pakar Teknologi Informasi

Irhas lalu melanjutkan studinya menempuh pendidikan Magister (S2) Ilmu Manajemen di Unair Surabaya pada 1994 dan lulus 1996.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya