1.427 Calon Haji Asal Yogyakarta Dilepas Paku Alam X

1.427 Calon Haji Asal Yogyakarta Dilepas Paku Alam X - GenPI.co JOGJA
Sebanyak 1.427 calon haji asal Yogyakarta termasuk pendamping dilepas oleh Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X di Bangsal Kepatihan Yogyakarta. (ANTARA/HO/Pemda DIY)

GenPI.co Jogja - Sebanyak 1.427 calon haji asal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) termasuk pendamping dilepas oleh Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X di Bangsal Kepatihan Yogyakarta, Rabu (8/6).

Paku Alam mengatakan pelaksanaan ibadah haji tahun 2022 ini kian bermakna karena menjadi yang pertama setelah pandemi.

“Ini menjadi yang pertama dilaksanakan setelah pandemi Covid-19 melandai di berbagai negara,” katanya.

BACA JUGA:  Kemenag Kulon Progo: 111 Calon Haji Berangkat 16 Juni Besok

Dia berharap kepada seluruh calon jemaah haji berupaya serius untuk menggapai haji mabrur.

“Salah satu indikatornya yakni adanya kesadaran menggapai kesalehan ritual dan sosial,” tuturnya.

BACA JUGA:  Sleman Berangkatkan 549 Calon Jemaah Haji Tahun Ini

Paku Alam juga berharap para calon haji bisa menyebarkan keberkahan di lingkungannya setelah kembali ke rumah masing-masing.

“Selamat berhaji dengan niat karena Allah dan pulang menjadi haji yang mabrur,” ujarnya.

BACA JUGA:  Kemenag Yogyakarta: Calon Haji Usia 65 Tahun Tetap Bisa Berangkat

Sementara, Kepala Kanwil Kemenag DIY Masmin Afif mengatakan calon haji asal Indonesia nantinya menginap di kawasan Jarwal dengan fasilitas di atas bintang lima.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya