Vaksinasi Booster di Kulon Progo Sudah Capai Hampir 5 Ribu

Vaksinasi Booster di Kulon Progo Sudah Capai Hampir 5 Ribu - GenPI.co JOGJA
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kulon Progo Baning Raahayujati. (Foto: ANTARA/Sutarmi)

GenPI.co Jogja - Vaksinasi booster di Kabupaten Kulon Progo saat ini sudah mencapai 4.875 sasaran dari target sebanyak 5 ribu orang pada Januari ini.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kulon Progo Baning Rahayujati mengatakan sasaran pemberian vaksinasi penguat ini kepada warga umum, lansia, dan pelayan publik.

Adapun rincian capaiannya masyarakat umum dan rentan sebanyak 4.417 orang atau 2,18 persen dari total 202.749 sasaran.

BACA JUGA:  Berwisata ke Kulon Progo? Ini Rekomendasi Penginapannya

Selanjutnya dari kelompok lansia sebanyak 411 atau 0,65 persen dari total 63.049 sasaran.

Sedangkan untuk kelompok pelayan publik capaian vaksinasi booster sebanyak 47 atau 0,13 persen dari total 37.277 sasaran.

BACA JUGA:  Perkembangan Wisata di Kulon Progo Tak Dibarengi Infrastruktur

“Untuk Januari, vaksinasi booster hampir tercapai,” katanya, dikutip dari Antara, Selasa (25/1).

Baning menyampaikan pemberian vaksinasi booster akan terus dilakukan meski target sudah tercapai.

BACA JUGA:  Vaksinasi Anak di Kulon Progo Sudah Capai 92,9 Persen

Namun itu tergantung dengan stok vaksin yang digunakan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya