3.615 Calon Jemaah Umrah Yogyakarta Masih Menunggu Antrean

3.615 Calon Jemaah Umrah Yogyakarta Masih Menunggu Antrean - GenPI.co JOGJA
Ilustrasi – Sejumlah calon jamaah umrah berjalan di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (8/1/2022). (FOTO: ANTARA/Fauzan/aww)

GenPI.co Jogja - Sebanyak 3.615 calon jemaah umrah dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih menunggu jadwal keberangkatan sejak awal pandemi Covid-19.

Kepala Kanwil Kemenag DIY Masmin Afif mengatakan jumlah itu setelah dikurangi 29 calon jemaah umrah yang diberangkatkan pada Selasa (18/1) lalu.

Masmin meminta Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) di DIY untuk memprioritaskan keberangkatan mereka.

BACA JUGA:  Akhirnya, 29 Jemaah Umrah dari Yogyakarta Berangkat ke Tanah Suci

“Prioritasnya untuk memberangkatkan jemaah umrah yang tertunda keberangkatannya,” kata dia, dikutip dari Antara, Kamis (20/1).

Meski ada prioritas, namun tetap tidak menutup kemungkinan untuk menerima pendaftaraan jemaah umrah baru.

BACA JUGA:  Lestarikan Budaya, Kemenag Bantul Gelar Wayang Kulit

Sesuai dengan pernyataan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, tidak ada penghentian layanan pemberangkatan calon jamaah umrah yang telah dibuka sejak 8 Januari 2022.

“Saat ini sudah mulai bisa menerima pendaftaran umrah. Sudah kami sampaikan ke biro perjalanan umrah,” ujarnya.

BACA JUGA:  Indeks Kerukunan Umat Beragama DIY Naik, Kemenag Sebut Karena Ini

Masmin mengatakan pihaknya belum menerima laporan lagi mengenai jemaah umrah yang akan berangkat dalam waktu dekat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya