
GenPI.co Jogja - Koordinator Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Adi Riyanto, mendukung program pemerintah untuk vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun.
Menurutnya, program pemerintah tersebut akan memberikan keamanan untuk para siswa SD dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) di sekolah.
“Kami baru akan berkoordinasi tentang kepastian vaksinasi anak. Tapi yang pasti Binda mendukung vaksinasi ini, karena akan semakin banyak yang tervaksin,” katanya di Desa Margorejo, Kabupaten Sleman, seperti dilansir dari Antara, Rabu (16/12).
BACA JUGA: Vaksinasi di 2 Lokasi di Sentolo, Binda DIY Targetkan Lansia-ODGJ
Menurut Adi, vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun akan mendukung capaian vaksinasi hingga 100 persen di seluruh DIY.
Jika sudah begitu, akhirnya akan terbentuk kekebalan komunal di masyarakat.
BACA JUGA: Ada Status Darurat Bencana, Binda DIY Gencarkan Vaksinasi di KRB
“Jika sudah begitu, PTM di sekolah sudah bisa dilaksanakan 100 persen dengan lebih aman dan InsyaAllah situasi akan kembali normal,” ujarnya.
Adi mengatakan, Pemerintah Daerah DIY sebenarnya sudah menginstruksikan vaksinasi anak.
BACA JUGA: Kejar 100 Persen, Binda DIY Vaksinasi COVID-19 Rumah ke Rumah
Menurut Adi, sebetulnya vaksinasi anak akan digelar tahun depan, namun rencana itu kemungkinan bisa dimajukan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News