
GenPI.co Jogja - Bupati Bantul Abdul Halim Muslih meminta relawan dan petugas siaga terutama di kawasan pantai saat momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022.
Menurut Abdul Halim, Bantul selalu menjadi tujuan wisata warga dari berbagai daerah saat momentum tersebut.
“Seperti biasa, terutama di pantai selatan Bantul menjadi tujuan turis,” katanya dikutip dari laman resmi Pemkab Bantul, Selasa (14/12).
BACA JUGA: Paguyuban Abdi Dalem di Bantul Didorong Bantu Pelestarian Budaya
Abdul Halim menuturkan sebagai tuan rumah, wajib untuk menjaga keselamatan, keamanan dan kenyamanan turis luar daerah.
Abdul Halim mengatakan dengan memberi kenyamanan kepada turis, maka Bantul akan semakin dipercaya masyarakat luas.
BACA JUGA: Gelar Festival Wayang, Pemkab Bantul Ingin Anak-anak Cinta Budaya
Abdul Halim menambahkan kesiapsiagaan relawan dan petugas diperlukan untuk menghadapi potensi bencana pada musim hujan saat ini.
Dirinya mengungkapkan Bantul mempunyai beragam bentuk ancaman bencana.
BACA JUGA: Konfirmasi COVID-19 di Bantul Tambah 1, Total Jadi 57.400 Orang
Beberapa di antaranya gempa, longsor, banjir, kebakaran hutan dan lainnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News