
GenPI.co Jogja - Penyanyi dangdut Dewi Perssik menyatakan tak akan mencabut laporan polisi terhadap warganet yang berinisial W.
W diketahui sebelumnya telah berupaya meminta maaf. Namun Dewi Perssik menyebut tetap akan memprosesnya sesuai hukum yang berlaku.
“Nggak akan saya cabut,” katanya dikutip dari JPNN.com, Rabu (16/11).
BACA JUGA: Ada Kesibukan, Dewi Perssik Tak Datangi Mediasi
Hal tersebut dikatakan mantan istri Aldi Taher itu melalui tayangan program Intens Investigasi di Youtube, Selasa (15/11).
Dalam tayangan itu, Dewi Perssik mengatakan kalau sudah memaafkan warganet berinisial W yang telah menghinanya.
BACA JUGA: Dekat dengan Dewi Perssik, Aldi Taher Akui Istrinya Cemburu
Namun sesuai permintaan keluarga, proses hukum harus tetap berjalan.
“Tergantung keluarga saya,” kata perempuan yang akrab disapa Depe tersebut.
BACA JUGA: Masak Sendiri, Dewi Perssik Sering Kirim Makanan ke Rian Ibram
Dewi Perssik mengatakan kasus tersebut diharapkan bisa menjadi pembelajaran bagi semua, terutama warganet.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Dewi Perssik Tidak Akan Cabut Laporan, Ini Alasannya
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News