GenPI.co Jogja - Aktris Nikita Mirzani memberikan pesan kepada Dito Mahendra yang merupakan pelapor atas kasus yang menjeratnya yakni dugaan pencemaran nama baik.
Nikita Mirzani menyindir Dito Mahendra yang sedang dicari polisi.
“Buat Dito Mahendra itu dicariin di Polres Jakarta Selatan. Tolong hadir,” katanya dikutip dari JPNN, Minggu (24/7).
BACA JUGA: Usai Dijemput Paksa Polisi, Nikita Mirzani Curhat Begini
Dito Mahendra diketahui sedang terkena dugaan kasus penyekapan mantan sopir pribadi pacarnya Nindy Ayunda bernama Sulaeman.
Dito dan Nindy beberapa kali mendapat panggilan dari polisi untuk diperiksa dalam kasus tersebut.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Ditangkap, Berikut Penjelasan Polisi
Namun pasangan itu tak hadir tanpa alasan, sehingga pihak kepolisian berencana melakukan penjemputan paksa kepada keduanya.
Nikita Mirzani yang telah diperbolehkan pulang usai diperiksa di Polresta Serang Kota, tetap akan menjadi dirinya sendiri.
BACA JUGA: Usai Putus, Nikita Mirzani Dikabarkan Dekat dengan Pria Pengusaha
“Aku tetap jadi Nikita yang huru hara,” kata janda anak tiga yang sebelumnya dijemput paksa petugas polisi dari Polresta Serang Kota di sebuah mal tersebut.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Pernyataan Nikita Mirzani Soal Kasusnya dengan Dito, Nomor 3 Bikin Geleng
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News