Pulihkan Ekonomi Petani, Kulon Progo Punya Cara Jempolan

Pulihkan Ekonomi Petani, Kulon Progo Punya Cara Jempolan - GenPI.co JOGJA
Pasar tani yang melibatkan kelompok wanita tani di Kulon Progo memjual produk lokal mulai dari sayuran hingga makanan olahan. (Foto ANTARA/HO-Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo)

GenPI.co Jogja - Dalam upaya pemulihan ekonomi petani akibat dampak pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Kulon Progo menggelar pasar tani.

Pasar tani ini melibatkan 12 kelompok wanita tani (KWT) yang setiap akhir pekan, yakni Sabtu dan Minggu.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo Aris Nugraha mengatakan program pasar tani ini telah dimulai dengan gerakan menanam pangan di pekarangan.

BACA JUGA:  Stunting di Kulon Progo Terus Menurun, Bupati Ungkap Strateginya

“Jadi hanya menanam, tapi petani juga bisa menjual dan bisnis dalam program ini,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (28/9).

Aris menyebut saat ini sudah ada 12 KWT yang menjual dagangannya berupa sayuran, buah, olahan makanan hingga kerajinan di pasar tani ini.

BACA JUGA:  Bangun Prestasi, Kulon Progo Fokus Bina Bibit Olahragawan

Menurut Aris, dari pantauannya tanggapan masyarat sangat luar biasa.

“Barang dagangan cepat habis,” tuturnya.

BACA JUGA:  Asyik, 2 Destinasi Wisata di Kulon Progo peroleh Sertifikat CHSE

Aris mengungkapkan pihaknya memberikan bantuan berupa tenda dalam program ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya