Latihan Malam Hari, PSIM Jogja Adaptasi Cuaca

Latihan Malam Hari, PSIM Jogja Adaptasi Cuaca - GenPI.co JOGJA
Latihan tertutup PSIM Jogja di Stadion Sultan Agung Bantul (SSA) pada Jumat (1/10) malam. (Foto: PSIM)

GenPI.co Jogja - PSIM Jogja melakukan latihan tertutup di Stadion Sultan Agung Bantul (SSA) pada Jumat (1/10) malam untuk beradaptasi cuaca.

Pelatih PSIM Seto Nurdiyantoro mengatakan latihan ini untuk persiapan menghadapi Hizbul Wathan FC dalam laga lanjutan kompetisi Liga 2 pada Senin (4/10) mendatang.

Seto menungkapkan dipilihnya SSA untuk latihan malam hari karena kendang tim yakni Stadion Mandala Krida belum memiliki fasilitas pencahayaan.

BACA JUGA:  Brajamusti dan The Maident, Nih Ada Kabar Baik dari PSIM Jogja

Seto mengungkapkan untuk kondisi anak-anak asuhannya saat ini cukup baik.

Hanya masih ada beberapa pemainnya yang mengalami cedera.

BACA JUGA:  Hadapi Hizbul Wathan FC, PSIM Jogja Asah Ketajaman Lini Depan

Seto juga berharap agar para pemain bisa segera melupakan kekalahan saat melawan PSCS Cilacap beberapa waktu lalu.

“Semoga pemain bisa segera melupakannya dan teris menjaga motivasi untuk bisa mendapat hasil positif,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (2/10).

BACA JUGA:  Harus Dievaluasi, Pelatih PSIM Jogja Beber Kelemahan Timnya

Salah seorang pemain PSIM Yudha Alkanza juga berharap pertandingan melawan HW FC, dewi fortuna berpihak kepada Laskar Mataram.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya