
Hanya berselang 3 menit, Arema berhasil menggandakan keunggulan melalui bola sepakan dari Dendi Santoso yang memanfaatkan umpan Muhammad Rafli dari sisi kiri serangan.
Skor 2-0 untuk keunggulan Arema ini membuat PSS meningkatkan intensitas serangan.
Namun beberapa upaya yang dilakukan oleh anak asuhan I Putu Gede masih tak mampu memperkecil ketinggalan.
BACA JUGA: Pelatih PSS Sleman Putu Gede Ungkap Sisi Berbahaya Singo Edan
Salah satunya melalui tendangan bebas dari luar kotak penalti pada menit ke-82 yang dilakukan Juninho.
Bola melambung yang mengarah tepat ke gawang Arema masih mampu ditepis oleh kiper mereka.
BACA JUGA: Bomber PSS Sleman Wander Luiz Berambisi Jebol Gawang Arema
Skor 2-0 untuk kemenangan Arema FC ini bertahan hingga laga usai. (*)
Jangan lewatkan video populer ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News