Selain jadi Tanaman Hias, Ini Manfaat Terbesar Kumis Kucing

06 November 2021 01:00

GenPI.co Jogja - Sebagian dari kamu pasti ada yang sudah tahu kumis kucing (Orthosiphon aristatus).

Tanaman ini banyak tumbuh di negara-negara Asia Tenggara, seperti Indonesia, Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam.

Seperti namanya, bentuk tanaman ini mirip sehelai kumis kucing.

BACA JUGA:  Bukan Kaleng-Kaleng, Ini 6 Manfaat Ekstrak Kulit Kayu Pinus

Tanaman ini juga dikenal sebagai cat whiskers atau java plant.

Selain sebagai tanaman hias, kumis kucing juga bisa dijadikan obat herbal untuk mengobati infeksi bakteri, seperti luka di kulit atau gusi yang bengkak.

BACA JUGA:  Si Pahit Brotowali, Manfaatnya Tokcer!

Kumis kucing juga memiliki sifat antijamur dan anti radang yang dapat mengobati rematik dan asam urat, batu ginjal, obat alergi, hingga menghentikan kejang.

Namun, manfaat kumis kucing yang sudah dibuktikan oleh sejumlah penelitian medis yaitu sebagai obat infeksi saluran kencing karena efek diuretiknya.

BACA JUGA:  4 Manfaat Kesehatan Tanaman Kelor, Ternyata

Dalam jurnal Ethnoparmhacology, pengujian ekstrak kumis kucing pada beberapa tikus lab menghasilkan tanaman itu dapat memicu peningkatan produksi urin.

Hasilnya, kamu akan bolak-balik buang air kecil dapat membantu membersihkan bakteri yang masuk ke dalam kandung kemih.

Hal ini membantu mengurangi bakteri untuk menempel ke sel-sel di dinding saluran kemih yang menimbulkan infeksi. (Hello Sehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA