Inspiratif! Atap Rumah Pria di Yogyakarta Ini Jadi Kebun Cabai

29 Maret 2022 11:00

GenPI.co Jogja - Daliman, pria asal Kota Yogyakarta ini berhasil menyulap atap rumahnya menjadi kebun tanaman cabai.

Dia tinggal di pemukiman padat penduduk, daerah Jalan Mataram, Suryatmajan, Kecamatan Danurejan.

Jalan perkampungan yang wilayahnya sekitar setengah sampai satu meter saja. Hanya cukup untuk orang jalan kaki.

BACA JUGA:  Sempat Gagal, Pria di Gunungkidul Ini Sukses Jadi Juragan Telur

Padatnya pemukiman ini tak menyurutkan semangatnya untuk bertani. Dia memanfaatkan atap rumah untuk bercocok tanam cabai dengan media polybag.

Atap rumahnya berukuran panjang 15 meter dan lebar 8 meter sudah penuh dengan cabai. Termasuk di tepinya, sekaligus untuk pagar.

BACA JUGA:  Inspiratif! Kena PHK, Pria di Bantul Ini Sukses Jadi Peracik Kopi

“Rumah saya sekarang full tanaman. Ada sinar matahari yang membuat tanaman segar,” katanya dikutip dari Youtube Capcapung, Selasa (29/3).

Daliman memilih tanaman jenis cabai karena bisa panen beberapa kali dibandingkan sayur jenis lainnya.

BACA JUGA:  Ketekunannya Berbuah, Pria di Sleman Ini Sukses Bisnis Ikan Guppy

Ada berbagai cabai yang ditanamnya, seperti cabai kerating, setan, riwit, dan lainnya.

Daliman tak merasa kesulitan merawat cabainya. Dia sesekali memberikan pupuk kandang dan mencabut rumput yang tumbuh.

Panen hasil budidaya cabainya ini dititipkan ke saudaranya di Bantul untuk dijual.

“Selain menghemat belanja, hasil panennya saya jual untuk menambah ekonomi keluarga,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA