Covid-19 Terus Naik, Bupati Bantul: Urusan Perut Jalan Terus

08 Maret 2022 19:00

GenPI.co Jogja - Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengatakan pihaknya tak akan memperketat kegiatan ekonomi masyarakat di tengah perkembangan kasus Covid-19 yang masih tinggi saat ini.

Abdul Halim mengungkapkan aktivitas ekonomi harus terus jalan dan tidak meninggalkan protokol kesehatan.

“Kami tak akan ambil keputusan pengetatan aktivitas ekonomi,” katanya, Selasa (8/3).

BACA JUGA:  Pamer di Expo 2020 Dubai, Batik Asal Bantul Diharap Buka Pasar

Sikap ini diambil karena kondisi ekonomi masih tahap pemulihan.

Selain itu juga komoditas pokok juga ada yang mengalami kelangkaan dan kenaikan harga.

BACA JUGA:  Tekan Kenakalan Remaja, Bantul Siapkan Strategi Jitu

“Ekonomi menyangkut perutnya banyak orang. Kami memastikan, pemulihan ekonomi terus berjalan,” tuturnya.

Abdul Halim mengatakan pengetatan aktivitas hanya dilakukan dengan pembatasan pembelajaran tatap muka (PTM) sekolah.

BACA JUGA:  Aduhh, Minyak Goreng di Bantul Masih Mahal dan Langka

Dia menyebut pengelenggaraan PTM cukup 50 persen dari total kapasitas saja, supaya bisa mengurangi intesitas pertemuan.

“Biar lah pendidikan digelar secara daring dulu,” ucapnya.

Data dari Satgas Penanganan Covid-19 Bantul, ada sebanyak 7.080 kasus aktif dan sedang menjalani isolasi mandiri, maupun di isoter dan rumah sakit saat ini.

Mereka tersebar merata di seluruh kecamatan yang ada di Bantul. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA