Kisah Pria di Bantul, Raup Banyak Untung Bisnis Klanceng

01 Maret 2022 11:00

GenPI.co Jogja - Totok Sugiyanto, pria asal Kabupaten Bantul ini sukses berbinis madu klanceng di rumahnya.

Totok tinggal di daerah Samiran, Parangtritis, Kecamatan Kretek. Dia merupakan owner dari bisnis jual madu bernama Totok Klanceng.

Dia mengungkapkan awal mula tertarik berbisnis ini karena lebah klanceng tidak menyengat.

BACA JUGA:  Inspiratif! Modal Nekat, Pria di Sleman Ini Sukses Bisnis Lobster

Kemudian madu yang dihasilkan telah cocok mengobati beberapa penyakit yang dialaminya, seperti sariawan, asam lambung, dan radang.

Totok selanjutnya membeli satu kotak lebah klanceng dari temannya di daerah Jawa Tengah.

BACA JUGA:  Budidaya Ayam Hias, Pria Asal Yogyakarta Raup Untung Melimpah!

Satu kotak lebahnya tersebut kemudian dibudidayakan di lingkungan rumahnya.

“Untuk yang perlu diperhatikan dalam budidaya klanceng ini, mengenai pakannya. Sumber pangan harus ada, dengan menciptakan vegetasi,” katanya dikutip dari Youtube Capcapung, Selasa (1/3).

BACA JUGA:  Pilih Bertani Jamur, Pria Lulusan S2 di Sleman Ini Untung Banyak

Totok mengaku budidaya yang dilakukan di lingkungan rumahnya hanya sebatas untuk memberikan edukasi kepada pembeli madu.

Sedangkan untuk madu klanceng, Totok mengaku telah bermitra dengan temannya yang mempunyai vegetasi cukup baik untuk budidaya lebahnya.

“Permintaan pasar lumayan bagus. Hasilnya bisa untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA