GenPI.co Jogja - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kulon Progo membagikan sebanyak 2.100 nasi kotak kepada kaum duafa dan warga miskin dalam rangka Hari Ulang Tahun Baznas ke-21.
Wakil Ketua III Bidang Keuangan, Perencana dan Pelaporan, Baznas Kulon Progo Sugiyanto mengatakan peringatan Haul ini dilakukan dengan kegiatan sosial.
“Hari ini pembagian 2.100 nasi kotak untuk warga yang membutuhkan,” katanya, Senin (17/1).
Adapun untuk pembagian dilakukan di tiga lokasi, yakni sisi utara yang melingkupi Samigaluh, Kalibawang dan Girimulyo.
Kemudian wilayah Wates dan sekitarnya dan sisi selatan yang melingkupi Galur dan sekitarnya.
“Setiap lokasi dibagikan sekitar 700 nasi kotak,” ujarnya.
Dia menyebut kegiatan sosial ini merupakan wujud rasa syukur karena Baznas sebagai penyalur zakat telah dipercaya warga.
“Untuk pembagian nasi kotak ini sasarannya tukang becak, guru honorer dan lainnya,” tuturnya.
Wakil ketua IV, Bidang SDM dan Umum Baznas Kulon Progo Widiastuti menambahkan capaian Baznas Kulon Progo pada 2021 sebesar Rp10,3 miliar.
Jumlah itu melebih dari target yakni sebesar Rp9 miliar.
“Meski pandemi, capaian Baznas mengalami peningkatan. Untuk zakat di Kulon Progo terbanyak dari para ASN,” ucapnya. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News