Wow, Ada Diskon 50 Persen Tiket Masuk Wisata di Yogyakarta

Wow, Ada Diskon 50 Persen Tiket Masuk Wisata di Yogyakarta - GenPI.co JOGJA
Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo (Foto ANTARA/Hery Sidik)

GenPI.co Jogja - Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memberikan diskon sebesar 50 persen untuk pembelian tiket masuk ke beberapa destinasi wisata.

Diskon ini hanya untuk yang melakukan reservasi dan pembayaran melalui QRIS Bank BPD DIY, di Visiting Jogja.

Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo mengatakan pemberian insentif diskon ini untuk mendorong turis memakai QRIS Bank BPD DIY, di Visiting Jogja.

BACA JUGA:  Bupati Kulon Progo Minta Komitmen Gapensi Bantu Desa Wisata

“Untuk tiket masuk ke tempat wisata diskon 50 persen. Bagi yang tidak melakukan reservasi melalui QRIS kami tidak beri diskon,” katanya dikutip dari laman Pemda DIY, Kamis (4/11).

Dinas Pariwisata DIY bersama BPD DIY akan mengidentifikasi kembali destinasi wisata mana saja yang sudah buka.

BACA JUGA:  Geliatkan Wisata, Kulon Progo Gelar 7 Event

Kemudian juga destinasi yang telah memiliki QRIS BPD DIY, akan dibuatkan fasilitas pembayaran tiket secara online.

“Untuk yang belum punya QRIS BPD hanya bisa melakukan reservasi pembayaran nanti di lokasi,” tuturnya.

BACA JUGA:  Cuaca Ekstrem, Wisata Jeep Merapi di Sleman Diminta Waspada

Singgih berharap adanya aplikasi ini bisa dimanfaatkan bersama dan merupakan satu-satunya aplikasi pariwisata yang dipakai di Yogyaakrta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya