Pemkab Sleman Akan Perbaiki Atap Sekolah Runtuh di Cangkringan

Pemkab Sleman Akan Perbaiki Atap Sekolah Runtuh di Cangkringan - GenPI.co JOGJA
Pemerintah Kabupaten Sleman akan melakukan perbaikan atap ruang kelas di SDN Kepuharjo, Cangkringan yang runtuh. (Foto: ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan/foc.)

GenPI.co Jogja - Pemerintah Kabupaten Sleman akan melakukan perbaikan atap ruang kelas di SDN Kepuharjo, Cangkringan yang runtuh pada Rabu (16/11).

Kepala Dinas Pendidikan Sleman Sri Adi Maranto mengatakan perbaikan kerusakan tersebut akan dilakukan tahun depan.

“Dinas Pendidikan akan bertanggung jawab melakukan perbaikan,” katanya dikutip dari Antara, Senin (21/11).

BACA JUGA:  Spanduk Provokatif Jelang Pemilu 2024 Bermunculan di Sleman

Sri menyebut anggaran sekolah cukup terbatas sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan perbaikan secara mandiri.

“Sekolah tidak perlu memungut biaya dari wali murid untuk melakukan perbaikan. Kami pastikan, Maret 2023 akan kami tangani,” kata dia.

BACA JUGA:  Entaskan Kawasan Kumuh, Permukiman Padat di Sleman Direvitalisasi

Sri mengungkapkan ruang kelas yang atapnya runtuh tersebut sudah lama tidak dipakai, sehingga tak sampai menimbulkan adanya korban.

“Ruang kelas itu kosong dan tidak dipakai untuk kegiatan belajar mengajar,” tuturnya.

BACA JUGA:  Puskesmas Berbah Sleman Dikeluhkan, Tak Profesional Layani Warga

Sri mengatakan saat ini ruang kelas itu sudah dilokalisir untuk mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya